1 / 3

Wisata Singapura

Wisata Singapura Bagi teman-teman yang muslim anda tidak perlu khawatir soal makanan jika berlibur ke Singapura. Ada banyak tempat makan yang halal di Singapura.

areaseoku
Download Presentation

Wisata Singapura

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. Wisata Singapura Bagi teman-teman yang muslim anda tidak perlu khawatir soal makanan jika berlibur ke Singapura. Ada banyak tempat makan yang halal di Singapura. Bagi Anda yang muslim, Anda bisa tetap menikmati makanan khas Singapura yang sudah mendapatkan sertifikat halal dari MUI-nya Singapura. Anda tetap bisa menemukan banyak makanan khas Singapura yang halal. Pergilah ke Geylang Serai Market atau ke daerah Arab street untuk mencari makanan lokal yang halal. Mayoritas makanan asli Singapura itu tidak halal. Jadi waspadalah sewaktu membeli. Beberapa makanan walau tidak mencantumkan logo halal tapi mereka tidak menggunakan bahan yang mengandung babi. Jadi cukup aman untuk dikonsumsi teman-teman muslim. Untuk anda yang non muslim, inilah saatnya untuk mencicipi banyak sekali hidangan khas Singapura. Sekilas info tentang Tempat Wisata di Singapura : tempatwisata.biz.id. Ada 3 jenis tempat makan yang umum di Singapura yaitu kopitiam / hawker centre, foodcourt dan restaurant. Silahkan baca di artikel berikut untuk mengetahui perbedaan hawker centre dan food court. Perlu Anda ketahui bahwa pelayan di hawker centre dan food court di Singapura kebanyakan di import dari Cina jadi mereka biasanya hanya menguasai bahasa Inggris yang sangat minim. Jadi biasanya para turis yang kesulitan berkomunikasi dengan mereka juga hanya menunjuk makanan yang mereka inginkan saja lalu bayar. Berikut kami rangkum wisata kuliner di link berikut: Cari Tempat Makan Daerah Resto Elit di Singapura Makanan Khas Singapura Tempat Wisata di Singapura Tempat Makan Halal di Singapura Tempat Makan Malam Romantis di Singapura Kedai Makan Khas Singapore di Changi Airport Percakapan sehari-hari antara penjual dan pembeli di hawker centre atau food court. Pertama biasanya Tips umum jika ingin berbelanja aman di Singapura pelayan akan menanyakan pertanyaan ini “Having here or take away?” Yang artinya makan di sini atau bungkus? Dikarenakan lidah mereka yang sedikit cadel jadi biasanya orang Indonesia cukup sulit untuk mengerti apa yang mereka katakan, jika Anda ragu apa yang mereka katakan jawab saja “Sorry, again?” yang artinya “Maaf, lo ngomong apa barusan?“. Lalu untuk menjawab pertanyaan tersebut Anda bisa jawab “having here“, sambil mempraktekan gerakan menyuap mulut, dengan begini mereka pasti ngerti kalau kita mau makan di tempat bukan dibungkus. Kalau Anda ingin bungkus untuk dibawa pulang jawab “take away” atau bisa juga jawab “package” yang bahasa mandarinnya “da bao” baca “ta pau“. TIPS Lainnya Tempat Wisata di Singapura : tempatwisata.biz.id: Pedagang di Singapura terkenal galak, kalau Anda masih plin plan atau sedikit lamban dalam memilih makanan

  2. sedangkan antrian dibelakang Anda sangat panjang maka si pedagang / pelayan tidak segan untuk membentak Anda. Jadi lebih baik Anda putuskan terlebih dahulu makanan yang Anda inginkan sebelum masuk ke dalam antrian. Tentang minuman di Tempat Wisata Singapura Ice Tea (bahasa lokalnya baca “Te Bing”) minuman yang legendaris (saya katakan legendaris karena minuman ini pasti Anda temukan hampir disemua meja makan di hawker centre) di Singapura. Ini sepertinya sudah menjadi default drink (minuman standar) bagi orang Singapura, seperti es teh atau es teh manis di Indonesia. Bedanya es teh disini selalu dicampur dengan susu jadi seperti teh tarik khas melayu (malaysia) lalu diberi es. Ingatlah selalu menambahkan kata “ice” atau “bing” (baca : ping) jika Anda ingin minuman dingin karena tanpa menyebut kata tersebut maka minuman yang keluar selalu minuman panas. Seperti jika Anda katakan “Kopi”, yang keluar adalah kopi panas yang dicampur dengan susu. Jadi https://jsfiddle.net/areaseoku/gvw8utkq/ jika Anda ingin Es Kopi katakan “Ice Kopi” atau “Ice Coffee” atau “Kopi Bing”. Yang sedikit ribet jika Anda ingin memesan teh tawar atau es teh tawar. Dikarenakan minuman standar di sini selalu ditambah dengan susu dan gula jadi untuk memesan teh tawar Anda harus sedikit berpikir apa bahasanya kalau mau tanpa susu dan tanpa gula? Orang Singapura sepertinya mengerti akan keribetan ini, mungkin dulu setiap orang setiap kali memesan minuman teh atau kopi tanpa susu selalu ngomong cukup panjang ” Ice Tea without milk” lalu mereka mencari kata yang tepat untuk mempersingkat “without milk” diganti dengan “O” huruf O bukan nol. Tanpa gula “without sugar” disingkat menjadi “Kosong”. Jadi kalau mau beli “es teh tawar” bahasa lokalnya “Ice Tea O Kosong”. Berikut beberapa kosakata minuman di Singapura dan artinya (diambil dari wikipedia): Coffee Kopi, coffee = Kopi + Susu + Gula Kopi-gau, coffee (strong brew –“gau” is “厚” in Hokkien) = Kopi kental + susu + gula ( kopinya lebih kental dari yang biasa ) Kopi-po, coffee (weak brew – “po” is “薄” in Hokkien) = Kopi + susu + gula tapi kadar kopinya lebih sedikit dari biasanya. Kopi-C, coffee with evaporated milk = Kopi + Susu Cair biasanya susu yang dipakai susu kental manis + Gula Kopi-C-kosong, coffee with evaporated milk and no sugar („kosong” means empty in Malay) = Kopi-C (lihat keterangan di atas) tanpa gula. Kopi-O, coffee with sugar only = Kopi + Gula tanpa susu Kopi-O-kosong, coffee without sugar or milk = Kopi hitam tanpa gula dan susu Kopi-O-kosong-gau, a strong brew of coffee without sugar or milk = Kopi hitam kental tanpa gula dan susu. Kadar kopinya ditambah jadi lebih kental, biasanya yang mesen ini sopir taksi yang ngalong (shift malam) biar melek terus. Kopi-bing or Kopi-ice, coffee with milk, sugar and ice = Es Kopi + gula + susu Kopi-xiu-dai, coffee with less sugar = Kopi yang tidak terlalu manis. Kopi-gah-dai, coffee with extra sweetened milk = Kopi extra susu manis. Jadi “giung” kalo bahasa sunda na mah.

  3. Tea Teh, tea with milk and sugar = Teh + gula + susu Teh-C, tea with evaporated milk = Teh + susu cair Teh-C-kosong, tea with evaporated milk and no sugar = Teh + susu cair tanpa gula Teh-O, tea with sugar only = Teh + gula tanpa susu Teh-O-kosong, plain tea without milk or sugar = Teh tawar (ribet bener ya…) Teh tarik, the Malay tea described above = Mirip sama teh tapi ada buihnya karena cara buatnya ditarik-tarik sampe tehnya berbuih. Teh-halia, tea with ginger water = Teh hangat + susu + gula ditambah jahe. Teh-bing, tea with ice, also known as Teh-ice = Es Teh+ gula + susu Teh-xiu-dai, tea with less sugar = Teh manis tapi gulanya dikurangin dikit biar ga terlalu manis (Ini bahasa Indonya ribet bener ya.) Teh-gah-dai, tea with extra sweetened milk = Teh + extra susu + gula. Jadi “teh giung” ceuk barudak sunda mah. Ingat jika Anda memesan minuman yang dingin Anda harus selalu menambahkan kata “ICE” karena standar minuman tanpa kata “ICE” adalah minuman pana Tempat Wisata di Singapura Paling Populs.

More Related