20 likes | 246 Views
2. Harga diri : menurut Meadow (1989) adalah penilaian yang dilakukan terhadap diri sendiri, penilaian diri ini ditentukan oleh berbagai emosi yang mudah mempengaruhi. Menurut Santosa (dalam Sholihah, 2002)
E N D
2. Harga diri : menurut Meadow (1989) adalah penilaian yang dilakukan terhadap diri sendiri, penilaian diri ini ditentukan oleh berbagai emosi yang mudah mempengaruhi. Menurut Santosa (dalam Sholihah, 2002) tingkat penghargaan terhadap diri akan mempengaruhi pula tingkat rasa percaya diri, di mana semakin tinggi harga diri seseorang maka tinggi pula rasa percaya dirinya. 3. Kondisi fisik Perubahan kondisi fisik mempunyai pengaruh terhadap kepercayaan diri seseorang. Anthony (1996) berpendapat bahwa penampilan fisik merupakan penyebab rendahnya harga diri dan rasa percaya diri pada diri seseorang, selain itu Lauster (1997) menjelaskan bahwa ketidakmampuan fisik dapat juga menyebabkan rasa rendah diri yang kentara. Menurut Mangundihardjana (1994) orang menjadi minder atau kurang percaya diri diakibatkan oleh situasi kesehatan, misalkan cacat tubuh dan kurang percaya diri secara mental, misalkan daya tangkap kurang. 4. Pengalaman Adanya pengalaman dapat menjadi faktor munculnya rasa percaya diri atau justru sebaliknya, Anthony (1996) mengemukakan bahwa mengakui kesalahan dalam memutuskan dengan segala kemampuan dan kesadaran untuk tidak mengulangi kesalahan itu. Kesalahan dan pengalaman yang mengecewakan dapat membuat orang merasa menyesal, bersalah, malu atau tidak berharga. Emosi-emosi negatif ini jika terlalu dominan dan terlalu diperhatikan dapat menyebabkan seseorang menjadi kurang percaya diri dalam melakukan sesuatu.