1.65k likes | 4.54k Views
AGROFORESTRY (1). Bahan Kuliah Pertanian Terpadu Departemen Agronomi dan Hortikultura Fakultas pertanian – IPB. Definisi Agroforestri.
E N D
AGROFORESTRY (1) BahanKuliahPertanianTerpadu DepartemenAgronomidanHortikultura Fakultaspertanian – IPB
Definisi Agroforestri • Dalam Bahasa Indonesia, kata Agroforestry dikenal dengan istilah wanatani atau agroforestri yang arti sederhananya adalah menanam pepohonan di lahan pertanian. • Koppelman (1996) mendefinisikan Agroforestry sebagai bentuk menumbuhkan dengan sengaja dan mengelola pohon secara bersama-sama dengan tanaman pertanian dan atau makanan ternak dalam sistem yang bertujuan menjadi berkelanjutan secara ekologi, sosial dan ekonomi. Agroforestri dapat dikelompokkan menjadi : - sistem agroforestri sederhana - sistem agroforestri kompleks
Sistem agroforestri sederhana • adalah suatu sistem pertanian dimanapepohonan ditanam secara tumpang-sari dengan satu atau lebih jenis tanaman semusim. • Pepohonan bisa ditanam sebagai pagar mengelilingi petak lahan tanaman pangan, secara acak dalam petak lahan, atau dengan pola lain misalnya berbaris dalam larikan sehingga membentuk lorong/pagar. • Jenis-jenis pohon yang ditanam juga sangat beragam, bisa yang bernilai ekonomi tinggi misalnya kelapa, karet, cengkeh, kopi, kakao (coklat), nangka, melinjo, petai, jati dan mahoni atau yang bernilai ekonomi rendah seperti dadap, lamtoro dan kaliandra. • Jenis tanaman semusim biasanya berkisar pada tanaman pangan yaitu padi (gogo), jagung, kedelai, kacang-kacangan, ubi kayu, sayur-sayuran dan rerumputan atau jenis-jenis tanaman lainnya
Sistem agroforestri kompleks • adalah suatu sistem pertanian menetap yang melibatkan banyak jenis tanaman pohon (berbasis pohon) baik sengaja ditanam maupun yang tumbuh secara alami pada sebidang lahan dan dikelola petani mengikuti pola tanam dan ekosistem menyerupai hutan. • Di dalam sistem ini, selain terdapat beraneka jenis pohon, juga tanaman perdu, tanaman memanjat (liana), tanaman musiman dan rerumputan dalam jumlah besar. • Ciri utama dari sistem agroforestri kompleks ini adalah kenampakan fisik dan dinamika di dalamnya yang mirip dengan ekosistem hutan alam baik hutan primer maupun hutan sekunder
Tiga komponen pokok dalamagroforestri : kehutanan, pertanian dan peternakan Contohnya: • Agrisilvikultur = Kombinasi antara komponen atau kegiatan kehutanan (pepohonan, perdu, palem, bambu, dll.) dengan komponen pertanian. • Silvopastura = Kombinasi antara komponen atau kegiatan kehutanan dengan peternakan • Agrosilvopastura = Kombinasi antara komponen atau kegiatan pertanian dengan kehutanan dan peternakan/hewan • Agropastura = Kombinasi antara komponen atau kegiatan pertanian dengan peternakan/hewan
Beberapa indikator terselenggaranya sistem pertanian yang berkelanjutan • dapat dipertahankannya sumber daya alam sebagai penunjang produksi tanaman dalam jangka panjang, • penggunaan tenaga kerja yang cukup rendah, • tidak adanya kelaparan tanah, • tetap terjaganya kondisi lingkungan tanah dan air, • rendahnya emisi gas rumah kaca serta • terjaganya keanekaragaman hayati
Integrasi tanaman Albizia dan kopi • AspekEkologi : • Albiziasebagaitanamanpelindungbagitanaman kopi • Albiziasebagaitanmananlegumdapatmenyumbangkan N bagitanah • Konservasitanahdan air danmengurangierositanah • Sebagairosotkarbon • Memperbaikiiklimmikro • AspekEkonomi : • Pendapatansemesterandaribiji kopi • Tabungan pendapatandaritanamanAlbizia
integrasi tanaman lada-gamal-kambing • AspekEkologi : • Gamalsebagaitanamanpelindungdantiangpanjatbagitanamanladadanmenyumbangkanbahanorganikbagitanah • Kotorankambingdapatmenyumbangbahanorganikdan N bagitanah. • Bahanorganikakanmeningkatkankesuburantanahdansangatbaikuntukmenunjangpertumbuhantanamanlada • AspekEkonomi : • Adanyasumbanganunsur N daritanamanGamaldapatmenghematpemberianpupuk urea padatanamanlada • Kotorankambingdapatdiolahmenjadibokashidanmengurangipengeluaranpetaniuntukpembelianpupukorganik. • Produktivitastanamanladameningkat (rata-rata 576 kg/ha/tahun, lebihbaikdaricarapetanidenganproduksihanya 266 kg/ha/thn)
TERIMAKASIH http://www.worldagroforestrycentre.org/sea/Products/AFModels/WaNulCAS/files14110002/LectureNotes/LectureNote1.pdf http://www.une.edu.au/carbon/CC14.PDF http://www.worldagroforestry.org/sea/Publications/files/lecturenote/LN0010-04.PDF