220 likes | 535 Views
Pemrogramman Terstruktur. Struct. Teknik Informatika Universitas Muhammadiyah Malang 2012. Tujuan Pembelajaran. Mahasiswa memahami dan mampu mengimplementasikan konsep struct yang telah didapat Mahasiswa mampu membuat variabel bertipe struct
E N D
Pemrogramman Terstruktur Struct Teknik Informatika Universitas Muhammadiyah Malang 2012
Tujuan Pembelajaran • Mahasiswa memahami dan mampu mengimplementasikan konsep struct yang telah didapat • Mahasiswa mampu membuat variabel bertipe struct • Mahasiswa mampu melakukan pengaksesan variabel struct
Topik • deklarasi struct • pengaksesan struct
Latar Belakang • Dalam kehidupan sehari-hari sering dijumpai sekumpulan data yang saling terkait satu sama lain. Contohnya : data siswa nomor pokok siswa, nama siswa, nilai ujian, kelas data karyawan nomor pokok karyawan, nama karyawan, gaji, jabatan.
Latar Belakang • Pertanyaannya : bagaimana kita dapat menyimpan sekumpulan data tersebut (sekumpulan data yang memili tipe data yang berbeda) ?
STRUCT • Struct : tipe data yang digunakan untuk menggabungkan beberapa data yang saling terkait menjadi seakan-akan satu data tunggal. • Struct merupakan tipe data yang mampu menyimpan sekumpulan data yang jenisnya berbeda. • Struct dari kata structure (struktur).
STRUCT • Perbedaannya dengan array : jika pada array kumpulan datanya memiliki jenis sama. Sedangkan struct jenis datanya dapat berbeda. • Bagaimana cara mendeklarasikan tipe data struct?
Deklarasi Struct • Cara deklarasi struct : struct nama_tipeData { deklarasi_variabel1; deklarasi_variabel2; ... deklarasi_variabeln; } ;
Deklarasi Struct 2 • Cara deklarasi struct : 1 struct nama_tipeData { deklarasi_variabel1; deklarasi_variabel2; ... deklarasi_variabeln; } ; 3 4 5
Penjelasan Komponen Struct • Komponen-komponen pada deklarasi struct : • Keyword ‘struct’ • Nama tipe data : syarat pemberian nama sama seperti aturan standart penamaan variabel/identifier. • Kurung kurawal buka dan tutup : untuk menandai awal dan akhir body struct • Deklarasi variabel : diletakkan didalam body struct, caranya sama seperti deklarasi variabel biasa. • Titik koma : untuk mengakhiri statement struct.
Contoh Deklarasi Struct • Menggabungkan data karyawan yang terdiri dari : nomor pokok karyawan (variabel bertipe string), nama (variabel bertipe string), dan gaji(variabel bertipe long). • Deklarasi struct sbb : struct Tkaryawan { char NPK[10]; char nama[50]; long gaji; } ;
Variabel Struct • Bagaimana membuat variabel dari tipe data struct? • Untuk medeklarasikan variabel struct caranya sama seperti deklarasi variabel biasa. • Perintahnya : nama_struct nama_variabel; • Contoh: Tkaryawan karyawan_1; (mendeklarasikan variabel karyawan_1 yang bertipe Tkaryawan)
Contoh Program • Deklarasi struct • Pembentukan variabel bertipe struct #include <stdio.h> struct Tkaryawan{ char NPK[10]; char nama[50]; long gaji; }; void main() { struct Tkaryawan karyawan; }
Array of Struct • Mendeklarasikan array bertipe struct. • Contoh : Tkaryawan karyawan_teladan[100]; (mendeklarasikan array bernama karyawan_teladan bertipe Tkaryawan dengan jumlah elemen 100)
Latihan • Buatlah struct bernama Tpeserta dengan variabel yang dimiliki : nomor test, nama peserta, nilai test. Deklarasikan variabel dari struct tersebut. • Buatlah struct dbernama Tbuku engan variabel yang dimiliki : judul, harga, jumlah stok. Deklarasikan variabel dari struct tersebut. • Buatlah struct bernama Tpegawai dengan variabel yang dimiliki : kode pegawai, nama pegawai,gaji pokok, dan jabatan (berupa array yg memiliki panjang 4 element). Deklarasikan variabel array dari struct tersebut dengan panjang 10.
Penyimpanan Struct • Pemahaman tentang konsep penyimpanan struct di memory akan memudahkan pembelajaran tentang cara pengaksesan variabel struct. • Contoh deklarasi : Tkaryawan karyawan; akan mengalokasikan memory sebagaimana ilustrasi berikut :
Penyimpanan Array of Struct • Contoh deklarasi : karyawan_teladan[3]; karyawan_teladan
Pengaksesan Struct • Karena tipe data struct tersusun dari beberapa variabel yang lain. Sehingga untuk pengaksesannya harus menunjuk pada variabel/elemen mana yang ingin di-akses. • Cara pengaksesan elemen pada struct menggunakan tanda titik. • Perintah pengaksesan : struct.element; (disebutkan nama variabel struct kemudian setelah titik diikuti nama variabel yg ingin di-akses)
Contoh pengaksesan Tkaryawan karyawan; //deklarasi variabel karyawan.gaji; //mengakses variabel gaji pada struct
Latihan • Buatlah program dari struct Tpegawai yang akan memberikan bonus sesuai dengan jabatan yang dimiliki oleh pegawai : • jabatan D mendapatkan bonus 20% dari gaji pokok • jabatan M mendapatkan bonus sebesar 15% dari gaji pokok • jabatan A mendapatkan bonus sebesar 5% dari gaji pokok • jabatan B tidak mendapatkan bonus
Daftar Pustaka • Budi Hartanto, “Pembuatan Program C”, Penerbit Andi, 2004 • Jogiyanto H., “Konsep Dasar Pemrograman Bahasa C”, Penerbit Andi, 2003