1 / 18

Membongkar kebiasaan lama

Membongkar kebiasaan lama adalah tindakan untuk menanggalkan kehidupan yang lama dan mengenakan hidup yang baru di dalam Kristus Yesus

Music8
Download Presentation

Membongkar kebiasaan lama

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. Membongkar kebiasaan lama Efesus 4:17-32

  2. Ayat 20-24 Perintah untuk menanggalkan hidup lama dan mengenakan manusia baru Istilah menanggalkanmerupakan suatu perbuatan yang harus dilakukan oleh orang yang telah menerima Kristus dan hanya satu kali pada waktu itu serta tidak akan dikenakan lagi apa yang telah ditanggalkan itu.

  3. Artinya ialah menanggalkan sepenuhnya atau seutuhnya satu kali saja, tanpa meninggalkan atau menyisahkan puing-puing dari kehidupan yang lama. Sehingga tidak ada alasan untuk kembalikepada perbuatan-perbuatan tersebut.

  4. Contoh: seorang yang membongkar sebuah tembok. Maka ia harus membongkar satu kali saja dan tidak meninggalkan masih ada temboh yang masih utuh atau berdiri. Sehingga untuk kedua kalinya ia tidak datang untuk merobohkan tetapi memperbaikinya.

  5. Contoh lainnya: menanggalkan pakaian kotor dan mengenakan pakaian yang baru.

  6. Kata membaharuidilakukan secara terus-menerus, bukan hanya pada saat mengalami hidup baru atau pada saat menanggalkan kehidupan yang lama saja.

  7. Artinya bahwa hidup yang telah mengenal Tuhan selalu dibaharui secara terus-menerus baik dalam roh maupun pikiran. Seutuhnya dibaharui dengan menanggalkan kehidupan yang lama itu dan harus menjadi lebih baik.

  8. Ayat 17-19 Penjelasan tentang orang yang tidak mengenal Allah yang merupakan kehidupan lama yang harus ditanggalkan Orang percaya menanggalkanjati diri yang lama, yaitu kemanusiaan yang telah jatuh dan takluk di bahwah kuk dosa, lalu ia menerima dan mengenakan jati diri yang baru atau kemanusiaan yang baru.

  9. Jadi, perbuatan yang harus ditanggalkan atau dibuang ialah kelakuan atau cara hidup yang lama. Kehidupan atau cara hidup lama yang dimaksud ialah hidup yang penuh dengan dosa.

  10. Pikiran/pengertian orang yang tidak mengenal Allah telah menjadi gelap/buta dan mereka tidak sanggup mengerti atau mengenal Allah. • Hidup orang yang tidak mengenal Allah sama halnya mereka jauh dari Allah, tidak termasuk dalam hidup persekutuan dengan Allah.

  11. Dalam diri orang yang tidak mengenal Allah telah tertanam kejahilan/ketidaktahuan serta kedegilan/keras kepala. Adanya unsur kesengajaan untuk menolak kasih karunia Allah. • Tidak ada kepekaan kepada pekerjaan Roh Kudus. • Sebagai akibatnya ialah menemui KEBINASAAN

  12. Ayat 25-32 Merupakan cara hidup orang percaya untuk mengenakan hidup baru • Ay 25, 29: menanggalkan dosa karena lidah • Dusta, Perkataan kotor • Ay 26-27: tidak memberi cela bagi Iblis • Ay 28: tidak kembali pada hidup yang lama. Kata kunci “jangan mencuri LAGI”. • 30-31: tidak mendukakan Roh Kudus. Menjaga kekudusan hidup. Sehingga tidak bercela di hadapan Allah. • Hidup dalam kasih: dengan mengampuni. Ay 32

  13. Kesimpulan • 1. Orang yang telah belajar, mendengar dan mengenal Kristus harus meninggalkan atau membuang cara hidup yang lama yaitu perbuatan yang najis, yang tidak berkenan di hadapan Allah.

  14. Kesimpulan • 2. Orang telah mengenal Kristus pada dasarnya harus selalu dibaharui dan pembaharuan itu bersifat terus-menerus dan semakin membaik bukan semakin merosot. Artinya semakin hari, makin melakukan apa yang baik, yang berkenan di hadapan Allah.

  15. Kesimpulan • 3. Orang yang telah mengenal Allah, harus memakai cara-cara yang baru, yang berbeda dari cara hidup sebelum mengenal Allah. Mengenakan hidup yang baru di dalam Tuhan dan hidup di dalam kekudusan.

  16. Dari poin dua dan tiga dapat juga dapat disimpulkan bahwa lahir baru hanya satu kali saja dan orang yang telah lahir baru tersebut terus-menerus dibaharui

  17. God Bless

More Related