1 / 3

Mata Kuliah: Proses Komunikasi

Mata Kuliah: Proses Komunikasi. Program Studi Desain Grafis, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Mercu Buana http://www.mercubuana.ac.id. SESI 2. JENIS-JENIS DAN FUNGSI KOMUNIKASI. I. Tipe atau Jenis-jenis Komunikasi.

nardo
Download Presentation

Mata Kuliah: Proses Komunikasi

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. Mata Kuliah: Proses Komunikasi Program Studi Desain Grafis, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Mercu Buana http://www.mercubuana.ac.id SESI 2 JENIS-JENIS DAN FUNGSI KOMUNIKASI I. Tipe atau Jenis-jenis Komunikasi Jika kita cermati dalam kehidupan nyata, komunikasi antarmanusia menunjukkan bermacam jenis, mulai komunikasi antarpribadi, komunikasi di dalam sebuah organisasi, komunikasi massa, dan sebagainya. Para ahli ilmu komunikasi juga menyebutkan jumlah dari jenis-jenis komunikasi itu secara berbeda. Secara umum untuk menggolongkan berbagai jenis komunikasi didasarkan pada jmulah komunikan paling sedikit hingga komunikan yang paling banyak. Banyak pakar menyepakati empat jenis komunikasi: komunikasi intrapribadi, komunikasi antarpribadi, komunikasi kelompok, komunikasi organisasi, dan komunikasi massa. Beberapa pakar yang lain membuat penggolongan menjadi tiga, yakni: komunikasi intrapribadi (terjadi seorang diri), komunikasi diadik (dua orang), dan komunikasi publik. Dengan menggabungkan kedua penggolongan itu, maka dapat dipaparkan jenis-jenis atau tipe-tipe komunikasi itu, sebagaimana dipaparkan oleh Hafied Cangara (2006). a. Komunikasi intrapribadi (intrapersonal communication) Komunikasi ini terjadi dalam diri seseorang, misalnya melalui melamun, berpikir, atau bertanya jawab di dalam batin seseorang saat dia sendirian. Komunikasi ini terjadi karena seseorang, setelah melakukan bermacam tindakan atau mengalami berbagi peristiwa, seringkali harus mengolah berbagai memori (ingatan akan kejadian, tempat-tempat, suasana dsb) melalui pikiran atau perasaan. Komunikasi intrapribadi dapat menjadi dasar bagi jenis komunikasi lain, baik komunikasi antarpribadi, ataupun komunikasi seseorang dengan sekelompok orang. Hasil pemikiran atau renungan dengan diri sendiri 1

  2. Mata Kuliah: Proses Komunikasi Program Studi Desain Grafis, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Mercu Buana http://www.mercubuana.ac.id Karena itu pengaruhnya bisa bermacam-macam. Misalnya si A bisa terpengaruh oleh si B, si C bisa mempengaruhi si B. Proses komunikasi ini biasanya terjadi dalam kelompok diskusi. Batasan mengenai komunikasi antarpribadi masih dimasalahkan. Sementara para ahli menganggap faktor tatap muka secara langsung sebagai ciri yang penting dalam komunikasi antarpribadi. Namun banyak ahli yang lain juga menganggap ,penggunaan media seperti telepon maupun surat menyurat yang bersifat personal juga dapat digolongkan komunikasi antarpribadi. Menghadapi perdebatan itu, para ahli lainnya ada yang menyebut komunikasi pribadi dengan menggunakan alat, dan komunikasi antarpribadi atanpa alat (melalui tatap muka secara langsung). c. Komunikasi Publik (Public Communication) Komunikasi publik adalah komunikasi yang dilakukan seorang pembicara dalam situasi tatap muka di depan khalayak lebih besar. Istilah lain ntuk komunikasi publik adalah komunikasi pidato, komunikasi kolektif, komunikasi retorika, public speaking ataupun komunikasi khalayak (audience communication). Komunikasi publik memiliki ciri antarpribadi karena berlangsung secara tatap muka, namun memiliki beberapa perbedaan cukup mendasar. Dalam komunikasi publik, penyampaian pesan berlangsung secara kontinyu, dapat diidentifikasi siapa yang berbicara (sumber) dan siapa pendengarnya. Interaksi antara sumber dan penerima sangat terbatas, sehingga tanggapan balik juga terbatas. Hal ini disebabkan waktu yang digunakan dalam komunikasi sangat terbatas, dengan jumlah khalayak relatif besar, dan sumber seringkali tak dapat mengidentifikasi satu persatu pendengarnya. Ciri lain dalam komunikasi jenis ini adalah bahwa pesan yang disampaikan tiak berlangsung secara spontanitas, tetapi terencana dan dipersiapkan lebih awal. Tipe komunikasi publik biasanya ditemui dalam 3

  3. Mata Kuliah: Proses Komunikasi Program Studi Desain Grafis, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Mercu Buana http://www.mercubuana.ac.id massa seperti radio dan TV, maka umpan balik dari khalayak bisa dilakukan dengan cepat kepada penyiar. Sifat lainnya dari komunikasi massa adalah, pesan yang disampaikan melalui media berlangsung begitu cepat, serempak dan luas. Ia mampu mengatasi jarak dan waktu, serta tahan lama jika didokumentasikan. Dari segi ekonomi, biaya produksi komunikasi massa cukup mahal dan memerlukan dukungan tenaga kerja realtif banyak untuk mengelolanya. II. Fungsi-fungsi Komunikasi Mengapa manusia berkomunikasi? Apa tujuan atau fungsi komunikasi yang dilakukan oleh masnusia? Tentu saja jawaban yang dapat diberikan mengenai fungsi komunikasi amat beragam, bukan saja tergantung dari latar berlakang pihak-pihak yang terlibat komunikasi, tergantung konteks (waktu dan tempat) namun juga tergantung pada berbagai jenis atau tipe komunikasi, hingga tergantung pula pada motivasi masing-masing pihak yang berkomunikasi. Karena kompleksitas situasi dalam komunikasi, banyak ahli juga memberikan penjelasan yang berbeda-beda. Berikut ini akan diberikan pemaparan fungsi-fungsi komunikasi dari William I. Gorden (melalui Deddy Mulyana, 2007) yang membagi fungsi komunikasi kedalam 4 bagian, yakni komunikasi sosial, komunikasi ekspresif, komuniukasi ritual, dan komunikasi instrumental. Fungsi-fungsi komunikasi yang dipaparkan oleh Gorden ini sekedar contoh. Dalam kenyataannya mungkin terdapat benyak segi yang belum tercakup dalam fungsi-fungsi yang dipaparkan tersebut. a. Fungsi Pertama: Komunikasi Sosial Fungsi komunikasi sebagai komunikasi sosial mengisayaratkan bahwa komunikasi penting untuk membangun konsep diri kita, aktualisasi diri, untuk kelangsungan hidup,untuk memperoleh kebahagiaan, maupun 5

More Related