1 / 36

ASPEK HUKUM ETIKA KEDOKTERAN

ASPEK HUKUM ETIKA KEDOKTERAN. NAJMI, SH. MH FAK. HUKUM UNAND. Esensi Etika Profesi.

stella
Download Presentation

ASPEK HUKUM ETIKA KEDOKTERAN

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. ASPEK HUKUM ETIKA KEDOKTERAN NAJMI, SH. MH FAK. HUKUM UNAND

  2. EsensiEtikaProfesi • Bonumestfaciendum et prosequendum, et malumvitandum. Lakukanlah yang baik, jangan melakukan yang jahat. Ungkapan dalam bahasa Latin itu adalah perintah moral paling dasar dari Thomas Aquinas, dalam karya besarnya berjudul Summa Theologiae. Filsufinimembedakansynteresis (hatinurani) dan conscientia (suarahati)

  3. Hati Nurani • Hati nurani yang merupakan pemberian Tuhan tidak bisa salah. Sementara suara hati manusia bisa salah dan tumpul. Tentu dalam menghadapi berbagai godaan menggiurkan, tindakan pemegang profesi, termasuk pemegang profesi kedokteran, perawat, para medik. lebih didasarkan pada suara hatinya, yang bisa salah itu, daripada hati nuraninya.

  4. Materi perundang-undangan senantiasa mengandung nilai luhur, yang diwujudkan dalam bentuk norma hukum. Nilai itu merupakan hakikat sesuatu hal yang layak dikejar manusia demi peningkatan kualitasnya supaya bermanfaat bagi kehidupan, lahir maupun batin.

  5. Kode etik • Secara praktis, seorang dokter,perawat, para medik, dan sarjana di bidang medik perlu mempelajari kode etik di profesinya masing-masing. Kode etik adalah prinsip tertentu yang wajib ditegakkan anggota dari komunitas profesi tertentu. Kode etik profesi idealnya disusun pemegang profesi itu, dengan melibatkan orang yang memahami seluk-beluk profesi itu dan ahli etika, serta didukung organisasi profesi yang solid. Sanksi atas pelanggaran kode etik umumnya identik dengan sanksi terhadap pelanggaran norma agama, kesusilaan, atau sopan santun.

  6. Sanksi Profesi • Secara intern, organisasi profesi dapat memberikan sanksi yang disepakati bersama kepada anggota yang melanggar. Organisasi yang solid memungkinkan mengambil tindakan atas pelanggaran yang dilakukan penyandang profesi bersangkutan.

  7. Pelanggaran etika berdimesi hukum • Di sinilah dirasakan arti penting organisasi profesi yang solid. Namun, jika pelanggaran tidak lagi sekadar berkaitan dengan kode etik, tetapi memasuki wilayah norma hukum, pemberian sanksinya, di samping oleh organisasi profesi, harus juga diserahkan kepada negara.

  8. Kesalahan Mendasar Sebenarnya, pejabat maupun pemegang profesi pada umumnya mengerti dengan baik norma etika dan hukum. Mereka sangat paham atas nilai yang harus dijunjung tinggi. Sayang, kemampuan mereka hanya terbatas pada tataran mengerti dan memahami, bukan pada implementasi. Suara hatinya mungkin sudah keliru dan tumpul.

  9. Hukum Kodrat • Menurut Thomas Aquinas, manusia mengetahui sikap dan perilaku mana yang baik dan mana yang jahat dari hukum kodrat, yang dapat digali melalui akal budi. Dalam kerangka teori hukum kodrat, orang bijaksana akan hidup dengan baik. Sikap demikianlah yang paling membahagiakan yang dikehendaki Tuhan Sang Pencipta.

  10. Tujuan etika hukum kodrat • Tujuan etika hukum kodrat tidak lain adalah penyempurnaan diri manusia untuk mengembangkan diri sesuai dengan potensi dan kemampuan yang dimilikinya. • Rasionalisasinya adalah, hidup dengan tujuan etis seperti itu merupakan pilihan guna mengembangkan dan membahagiakan kehidupan bersama sebagai bangsa

  11. Kodrat primer dan sekunder • Dalam hukum kodrat itu dibedakan hukum kodrat primer dan hukum kodrat sekunder.Hukum kodrat primer tidak dapat berubah, seperti misalnya manusia sebagai makhluk sosial. Hukum kodrat sekunder dapat berubah dan bervariasi, misalnya kehidupan manusia yang didasarkan pada budaya tertentu.

  12. Etika dengan etiket • Etika merupakan bagian dari filsafat.Filsafat itu berasal dari kata Arab dan kata tersebut berasal dari kata Yunani filosofia. Kata filosofia berasal dari kata filo dan sofia.Filo artinya cinta dalam arti seluas-luasnya yaitu ingin dan karena ingin itu lalu berusaha mencapai yang diinginkan. Sofiaartinya kebijaksanaan, artinya pandai, tahu secra mendalam. Maka batasan filsafat menurut pendekatan nama adalah ingin tahu dengan mendalam atau cinta kepada kebijaksanaan.

  13. Definisi Filsafat • Definisi filsafat menurut pengertian umum artinya ilmu pengetahuan yang menyelidiki hakekat segala sesuatu untuk memperoleh kebenaran. Karena filsafat telah mengalami perkembangan cukup lama maka timbul berbagai pendapat mengenai pengertian filsafat yang mempunyai kekhususan masing-masing.

  14. Adanya aliran dalam filsafat membuktikan adanya bermacam-macam pendapat yang khas yang berbeda satu dengan yang lain. Misalnya rasionalisme mengagungkan akal, materialisme mengagungkan materi, idealisme mengagungkan idea, hedonisme mengagungkan kesenangan dan stoicisme mengagungkan tabiat saleh.

  15. Etika dan estetika • Etikadisebutjugafilsafat moral adalahcabangfilsafat yang berbicaratentang praxis (tindakan) manusia. Etikatidakmempersoalkankeadaanmanusia, melainkanmempersoalkanbagaimanamanusiaharusbertindak. Tindakanmanusiainiditentukanolehbermacam-macamnorma.

  16. Pembagian Norma • Norma inimasihdibagilagimenjadinormahukum, norma moral, normaagama dannormasopansantun. Norma hukumberasaldarihukumdanperundang-undangan,norma agama berasaldari agama sedangkannorma moralberasaldarisuarabatin. Norma sopan santun berasal dari kehidupan sehari-hari sedangkan norma moral berasal dari etika.

  17. ETIKA • Etika berarti moral, sedangkan Etiketberarti sopan santun. Dalam bahasa Inggeris dikenal sebagai ethics dan etiquette.Antaraetikadenganetiketterdapatpersamaanyaitu: • etika dan etiket menyangkut perilaku manusia. Istilah tersebut dipakai mengenai manusia . tidak mengenai binatang . karena binatang tidak mengenal etika maupun etiket. • Kedua-duanya mengatur perilaku manusia secara normatif artinya memberi norma bagi perilaku manusia dan dengan demikian menyatakan apa yag harus dilakukan dan apa yang tidak boleh dilkukan. Justru karena sifatnya normatif maka kedua istilah tersebut sering dicampuradukkan.

  18. Perbedaan antara Etika dengan Etiket • Adapun perbedaan antara etika dengan etiket ialah: • etiket menyangkut cara melakukan perbuatan manusia. Etiket menunjukkan cara yang tepat artinya cara yang diharapkan serta ditentukan dalam sebuah kalangan tertentu. Misalnya dalam makan, etiketnya ialah orang tua didahulukan mengambil nasi, kalau sudah selesai tidak boleh mencuci tangan terlebih dahulu. Di Indonesia menyerahkan sesuatu harus dengan tangan kanan. Bila dilanggar dianggap melanggar etiket. Etika tidak terbatas pada cara melakukan sebuah perbuatan, etika memberi norma tentang perbuatan itu sendiri. Etika menyangkut masalah apakah sebuah perbuatan boleh dilakukan atau tidak boleh dilakukan. • Etiket hanya berlaku untuk pergaulan. Bila tidak ada orang lain atau tidak ada saksi mata, maka etiket tidak berlaku. Misalnya etiket tentang cara makan. Makan sambil menaruh kaki di atas meja dianggap melanggar etiketbila dilakukan bersama-sama orang lain. Bila dilakukan sendiri maka hal tersebut tidak melanggar etiket. Etika selalu berlaku walaupun tidak ada orang lain. Barang yang dipinjamharusdikembalikanwalaupunpemiliknyasudahlupa.

  19. Perbedaan etika dan etiket • Etiketbersifatrelatif. Yang dianggaptidaksopandalamsebuahkebudayaan, dapatsajadianggapsopandalamkebudayaan lain. Contohnya makan dengan tangan, bersenggak sesudah makan. Etika jauh lebih absolut. Perintah seperti “jangan berbohong”, “jangan mencuri” merupakan prinsip etika yang tidak dapat ditawar-tawar. • Etiket hanya memadang manusia dari segi lahiriah saja sedangkan etika memandang manusia dari segi dalam. Penipu misalnya tutur katanya lembut, memegang etiket namun menipu. Orang dapat memegang etiket namun munafik. sebaliknya seseorang yang berpegang pada etika tidak mungkin munafik karena seandainya dia munafik maka dia tidak bersikap etis. Orang yang bersikap etis adalah orang yang sungguh-sungguh baik.

  20. Etika dan ajaran moral • Etika perlu dibedakan dari moral. Ajaran moral memuat pandangan tentang nilai dan norma moral yang terdapat pada sekelompok manusia. Ajaran moral mengajarkan bagaimana orang harus hidup. Ajaran moral merupakan rumusan sistematik terhadap anggapan tentang apa yang bernilai serta kewajiban manusia.

  21. Etika • Etika merupakan ilmu tentang norma, nilai, dan ajaran moral. Etika merupakan filsafat yang merefleksikan ajaran moral. Pemikiran filsafat mempunyai 5 ciri khas yaitu bersifat rasional, kritis, mendasar, sistematik dan normatif (tidak sekadar melaporkan pandangan moral. melainkan menyelidiki bagaimana pandangan moral yang sebenarnya).

  22. Fungsietika • Etikatidaklangsungmembuatmanusiamenjadilebihbaik, ituajaran moral, melainkanetikamerupakansaranauntukmemperolehorientasikritisberhadapandenganpelbagaimoralitas yang membingungkan. Etikainginmenampilkanketerampilanintelektualyaituketerampilanuntukberargumentasisecararasionaldankritis.

  23. Pluralisme moral • Orientasietisinidiperlukandalammengabilsikap yang wajardalamsuasanapluralisme. Pluralisme moral diperlukankarena: • pandanganmoral yang berbeda-bedakarenaadanyaperbedaansuku, daerah,budaya,dan agama yang hidupberdampingan; • modernisasimembawaperubahanbesardalamstrukturdannilaikebutuhanmasyarakat yang akibatnyamenantangpandangan moral tradisional; • berbagaiideologimenawarkandirisebagaipenuntunkehidupan, masing-masingdenganajarannyasendiritentangbagaimanamanusiaharushidup.

  24. Etika secara umum • Etikasecaraumumdapatdibagimenjadietikaumumyang berisiprinsipserta moral dasardanetikakhususatauetikaterapan yang berlakukhusus. Etika khusus ini masih dibagi lagi menjadi etika individual dan etika sosial. Etikasosialdibagimenjadi: • Sikapterhadapsesama; • Etikakeluarga; • Etika profesi • Etikapolitik • Etikalingkunganhidup • Kritikideologi

  25. Moralitas • Ajaran moral memuat pandangan tentang nilai moral dan norma moral yang terdapat di antara sekelompok manusia. Adapun nilai moraladalah kebaikan manusia sebagai manusia. Norma moral adalah tentang bagaimana manusia harus hidup supaya menjadi baik sebagai manusia.

  26. Kebaikan moral dan kebaikan umum • Ada perbedaan antara kebaikan moral dan kebaikan pada umumnya. Kebaikan moral merupakan kebaikan manusia sebagai manusia, sedangkan kebaikan pada umumnya merupakan kebaikan manusia dilihat dari satu segi saja, misalnya sebagai dokter, perawat, suami atau isteri, sebagai pustakawan.

  27. Moral berkaitan dengan moralitas. Moralitas adalah sopan santun, segala sesuatu yang berhubungan dengan etiket atau sopan santun. Moralitas dapat berasal dari sumber tradisi atau adat, agama atau sebuah ideologi atau gabungan dari beberapa sumber.

  28. Etika dan moralitas Etika bukan sumber tambahan moralitas melainkan merupakan filsafat yang mereflesikan ajaran moral. Pemikiran filsafat mempunyai lima ciri khas yaitu rasional,kritis,mendasar, sistematik dan normatif. Rasionalberarti mendasarkan diri pada rasio atau nalar, pada argumentasi yang bersedia untuk dipersoalkan tanpa perkecualian. Kritisberarti filsafat ingin mengerti sebuah masalah sampai ke akar-akarnya, tidak puas dengan pengertian dangkal. Sistematis artinya membahas langkah demi langkah. Normatif menyelidiki bagaimana pandangan moral yang seharusnya.

  29. Etika dan agama • Etika tidak dapat menggantikan agama. Orang yang percaya menemukan orientasi dasar kehidupan dalam agamanya. Agama merupakan hal yang tepat untuk memberikan orientasi moral. Pemeluk agama menemukan orientasi dasar kehidupan dalam agamanya.

  30. Akan tetapi agama itu memerlukan ketrampilan etika agar dapat memberikan orientasi, bukan sekadar indoktrinasi. Hal inidisebabkanempatalasansebagaiberikut: • Orang agama mengharapkan agar ajaran agamanya rasional. Ia tidak puas mendengar bahwa Tuhan memerintahkan sesuatu, tetapu ia juga ingin mengertimengapa Tuhan memerintahkannya. Etikadapatmembantumenggalirasionalitas agama. • Seringkali ajaran moral yang termuat dalam wahyu mengizinkan interpretasi yang saling berbeda dan bahkan bertentangan. • Karena perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan masyarakat maka agama menghadapi masalah moral yang secara langsung tidak disinggung-singgung dalam wahyu. Misalnyabayitabung, reproduksimanusiadengan gen yang sama. • Adanya perbedaan antara etika dan ajaran moral. Etikamendasarkandiripadaargumentasirasionalsemata-matasedangkan agama padawahyunyasendiri. Olehkarenaituajaran agama hanyaterbukapadamereka yang mengakuinyasedangkanetikaterbukabagisetiaporangdarisemua agama danpandangandunia.

  31. Kode etik • Kode etik adalah sistem norma, nilai, dan aturan profesional tertulis yang secara tegas menyatakan apa yang benar dan baik dan apa yang tidak benar dan tidak baik bagi profesional. Kode etik menyatakan perbuatan apa yang benar atau salah, perbuatan apa yang harus dilakukan dan apa yang harus dihindari.

  32. TUJUAN KODE ETIK • Agar profesional memberikan jasa sebaik-baiknya kepada pemakai atau nasabahnya. Adanya kode etik akan melindungi perbuatan yang tidak profesional. • Ketaatan tenaga profesional terhadap kode etik merupakan ketaatan naluriah yang telah bersatu dengan pikiran, jiwa dan perilaku tenaga profesional. • Jadi ketaatan itu terbentuk dari masing-masing orang bukan karena paksaan. Dengan demikian tenaga profesional merasa bila dia melanggar kode etiknya sendiri maka profesinya akan rusak dan yang rugi adalah dia sendiri.

  33. Kode etik bukan merupakan kode yang kaku karena akibat perkembangan zaman maka kode etik mungkin menjadi usang atau sudah tidak sesuai dengan tuntutan zaman. Misalnya kode etik tentang euthanasia (mati atas kehendak sendiri), dahulu belum tercantum dalam kode etik kedokteran kini sudah dicantumkan.

  34. Kode Etik • Kode etik disusun oleh organisasi profesi sehingga masing-masing profesi memiliki kode etik tersendiri. Misalnya kode etik dokter, guru, pustakawan, pengacara, Pelanggaran kode etik tidak diadili oleh pengadilan karena melanggar kode etik tidak selalu berarti melanggar hukum. Sebagai contoh untuk Ikatan Dokter Indonesia terdapat Kode Etik Kedokteran. Bila seorang dokter dianggap melanggar kode etik tersebut, maka dia akan diperiksa oleh Majelis Kode Etik Kedokteran Indonesia, bukannya oleh pengadilan.

  35. Sifat kode etik profesional • Kode etik adalah pernyataan cita-cita dan peraturan pelaksanaan pekerjaan (yang membedakannya dari murni pribadi) yang merupakan panduan yang dilaksanakan oleh anggota kelompok. Kode etik yang hidup dapat dikatakan sebagai ciri utama keberadaan sebuah profesi.

  36. Sifat dan orientasi kode etik hendaknya singkat; sederhana; jelas; dan konsisten; masuk akal, dapat diterima, praktis dan dapat dilaksanakan; komprehensif dan lengkap; dan positif dalam formulasinya. Orientasi kode etik hendaknya ditujukan kepada rekan, profesi, badan, nasabah/pemakai, negara dan masyarakat. Kode etik diciptakan untuk manfaat masyarakat dan bersifat di atas sifat ketamakan penghasilan, kekuasaan dan status. Etika yang berhubungan dengan nasabah hendaknya jelas menyatakan kesetiaan pada badan yang mempekerjakan profesional.

More Related