230 likes | 1.39k Views
Media ini mengajak anak untuk mengetahui apa itu pantun dan bagaiman membuatnya
E N D
Kelas IV Semester II Menulis 8. Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi secara tertulis dalam bentuk karangan, pengumuman, dan pantun anak Kompetensi Dasar 8.3 Membuat pantun anak yang menarik tentang berbagai tema (persahabatan, ketekunan, kepatuhan, dll.) sesuai dengan ciri-ciri pantun PANTUN Oleh: Thomas Widiatmaka
Pengertian Pantun Pantun merupakan salah satu jenis puisi lama yang bersajak silang. Pantun berasal dari kata patuntun dalam dalam bahasa Minangkabau yang berarti "petuntun". Dalam bahasa Jawa, misalnya, dikenal sebagai parikan, dalam bahasa Sunda dikenal sebagai paparikan, dan dalam bahasa Batak dikenal sebagai umpasa (baca: uppasa)
Ciri-Ciri Pantun • Secara umum setiap bait terdiri dari empat baris • Tiap baris terdiri dari 8-12 suku kata • Bersajak silang a-b-a-b • Baris pertama dan kedua adalah sampiran • Baris ketiga dan ke empat adalah isi
Jenis-Jenis Pantun 1. Pantun jenaka Contoh: Di sini kosong di sana kosong Tak ada batang tembakau Bukan saya berkata bohong Ada katak memikul kerbau
2. Pantun teka-teki Contoh: Kalau puan, puan cerana Ambil gelas di dalam peti Kalau tuan bijak laksana Binatang apa tanduk di kaki 3. Pantun nasehat Contoh: Ke mana kancil akan dikejar Ke dalam pasar cobalah cari Ketika kecil rajin belajar Sesudah besar senanglah nanti
4. Pantun agama Contoh: Asam kandis asam gelugur Kedua masam siang riang Menangis mayat di dalam kubur Teringat badan tidak sembahyang
Soal Latihan Lengkapilah pantun di bawah ini! 1. Gagak terbang tinggi, rajawali hinggap di batu. Anak yang berbakti, ................................ . 2. Jalan-jalan naik delman, ................................... . Lihatlah wahai kawan, Ada tikus memakai dasi.