240 likes | 507 Views
Presentasi Hasil Survei Toko Pertemuan 7-9. Matakuliah : DESAIN INTERIOR III Tahun : 2009/2010. d. Jenis toko berdasarkan letak/lokasi, yaitu: i. Shopping street : Berupa sejumlah toko yang berada di jalan utama area pertokoan. ii. Shopping center :
E N D
Presentasi Hasil Survei TokoPertemuan 7-9 Matakuliah : DESAIN INTERIOR III Tahun : 2009/2010
d. Jenis toko berdasarkan letak/lokasi, yaitu: i. Shopping street: Berupa sejumlah toko yang berada di jalan utama area pertokoan. ii. Shopping center: Yaitu toko yang terkumpul di dalam satu induk bangunan. Bina Nusantara University 3
iii. Shopping arcade: Toko ini biasanya terletak di hotel dan bandara. iv. Shopping mall: Toko ini terdapat dalam satu induk bangunan, namun di dalamnya terdapat satu atau dua toko yang dominan (department store). Bina Nusantara University 4
e. Toko berdasarkan sistem lay-out, yaitu: i. Grid : Toko ini menggunakan sistem rak/pajangan lurus dari ujung ke ujung. ii. Free flow: Toko ini menggunakan sistem rak/pajangan dengan cara penyusunan bebas. Bina Nusantara University 7
f. Toko berdasarkan jenis barang yang dijual, yaitu: i. Demand goods: Toko yang menjual kebutuhan pokok konsumen. ii. Convenience goods: Toko dimana barang yang dijual merupakan pelengkap benda jual utama. iii. Impulse goods: Toko yang menjual barang-barang eksklusif dan mewah. Bina Nusantara University 8
g. Toko berdasarkan Front of the Shop, antara lain: i. Close: Toko ini mempunyai front of the shop yang tertutup sehingga orang yang berada di luar toko tidak dapat melihat secra langsung ke dalam toko. ii. Semi transparent: Toko ini mempunyai front of the shop yang setengah tertutup dan setengah terbuka sehingga orang di luar toko dapat melihat ke dalam toko namun tidak begitu jelas. Bina Nusantara University 9
iii. Transparent: Toko ini mempunyai front of the shop yang terbuka sehingga orang dari luar toko dapat melihat ke dalam toko dengan jelas. Bina Nusantara University 10
Yuridis Formal Toko Toko-toko dalam bentuk besar umumnya berbentuk perusahaan Perseroan Terbatas (PT), maka peraturan tentang toko diatur berdasarkan UU No. 9 tahun 1969 pasal 2 yang menunjuk pasal-pasal dalam Kitab UU Hukum Dagang mengenai PT atau PN dan koperasi berdasarkan UU No. 25 tahun 1993 (R. S. Pratomo, 1995: hal. 95). Bina Nusantara University 16
Teori Toko Faktor Lingkungan Lokasi dari suatu toko ada bermacam-macam, tergantung dari jenis toko yang ingin dibuat, misalnya toko yang berdiri sendiri dan toko yang berada di dalam suatu bangunan. Lokasi dari toko ini nantinya akan sangat mempengaruhi penjualan dari toko tersebut, contohnya seperti toko kecil akan sangat terpengaruh apabila berdekatan dengan departement store, toko yang menjual bermacam-macam barang, ataupun supermarket Bina Nusantara University 17
karena toko besar semacam itu yang akan berfungsi sebagai magnet yang menarik paling banyak pembeli. Oleh sebab itu sebaiknya lokasi toko dipikirkan dengan sebaik-baiknya supaya dapat mencapai hasil yang maksimal. Apabila suatu toko berdiri sendiri maka sebaiknya terletak di daerah yang mudah dicapai, mudah ditemukan dan mudah terlihat oleh pengunjung, dan apabila suatu toko terdapat di dalam suatu bangunan gedung maka sebaiknya tempat tersebut juga harus strategis. Bina Nusantara University 18
Faktor Manusia Manusia yang berhubungan dengan toko adalah konsumen, pengunjung, dan pelanggan yang datang dan masuk ke dalam toko. Masing-masing dari pengunjung tersebut mempunyai perilaku yang berbeda-beda (customer behaviour), dan perilaku tersebut tergantung pada jenis dan kualitas barang yang dijual (size, class, price), teknik pendisplay-an toko (presentation, product support, integration) dan display fixture qualities (customer access, product support dan fixture types). Bina Nusantara University 20
Faktor Front or the Shop Front of the shop dari suatu toko mempunyai fungsi yang juga tak kalah pentingnya bagi suatu toko. Fungsi tersebut adalah, antara lain: Menarik perhatian publik. Untuk menunjukkan identitas toko sehingga kesan yang ingin disampaikan dapat memperlihatkan identitas dari pemilik toko dan barang yang ingin diperdagangkan. Sebagai media pendisplay-an barang dagangan agar dapat menarik pengunjung untuk masuk dan membeli (Kethum Jr., Morris, 1957: 124). Bina Nusantara University 22
Penampilan interior toko harus dapat tercermin melalui penampilan pada bagian depan toko/etalase toko, selain itu penampilan bagian depan toko jgua harus dapat menyediakan kontak langsung yang ideal antara pelanggan di luar toko dengan bagian dalam toko sehingga dapat memberikan kesan yang sebenarnya dari harga produk yang dijual, kualitas produk, pelayanannya dan untuk siapa produk tersebut dijual. Pada bagian depan sebuah toko juga hendaknya harus benar-benar memperhatikan pemilihan bahan atau material yang akan digunakan untuk disainnya, tanda atau nama toko, pandangan ke dalam toko, display produk dan kemudahan atau kesukaran akses untuk masuk ke dalam toko melalui pintu masuknya. Bina Nusantara University 23